Lakukan 2 Cara ini Agar FILE BESAR degan Cepat Bisa Dipindahkan dari HP Android ke Laptop!!

Lakukan 2 Cara ini Agar FILE BESAR degan Cepat Bisa Dipindahkan dari HP Android ke Laptop!!


File merupakan sesuatu yang penting buat kita yang terkadang butuh history atau kenangan foto, video, maupun dokumen-dokumen penting lainnya. Biasanya file lebih praktis disimpan di Smartphone atau HP agar bisa dibawa dan dibuka kapan saja kita mau.


Akan tetapi, bagaimana jika file yang ada di hp itu terhapus, hilang, ataupun rusak? Sedangkan file hanya berada di HP atau Smartphone saja. Tentu, kita akan sangat kecewa jika hal itu terjadi. Apalagi kalau file tersebut adalah file yang sangat penting, berhubungan dengan pekerjaan kita. Nah, maka dari itu kita perlu memindahkan file-file kita ke dalam komputer sebagai backup.

Untuk memindahkan file HP Android ke Laptop sangatlah mudah. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan, tapi cara yang saya berikan ini bisa dibilang cepat dan tepat untuk memindahkan file berukuran besar atau jumlah file yang banyak, dari hp android ke laptop Anda.

Cara yang saya berikan ini bersifat offline, akan tetapi Anda perlu menyiapkan beberapa software dan alat tambahan.

Berikut 2 Cara Memindahkan File dari HP Android ke Laptop.

Biasanya orang memindahkan data/file ke laptop menggunakan Kabel data, menurut saya ini kurang efektif jika file tersebut banyak atau berukuran besar. Karena sepengalaman saya menggunakan kabel data, transfer dari hp ke laptop memakan waktu lama dibandingkan dengan ke dua cara ini.

1.      1.  Gunakan Software ShareIt
Cara menggunakan Shareit cukup mudah.
Sebelum melangkah ke bagaimana penggunaanya, siapkan dulu software yang diperlukan. Yaitu software Shareit for Android dan Shareit for Laptop. Setelah kalian download, install terlebih dahulu di HP Android dan Laptop kalian.
Setelah itu ikuti langkah-langkah berikut :
a.      Buka software Shareit di Android kalian
b.      Buka juga software Shareit di Laptop Kalian
c.       Kemudian koneksikan shareit HP ke Laptop lewat HP Android kalian, dengan cara klik tanda 4 kotak di pojok kanan atas.

 d. Kemudian pilih Sambungkan ke PC
e.  Setelah itu, tunggu beberapa saat agar Shareit mendeteksi adanya jaringan yang aktif dari shareit laptop.
f.   Ketika sudah ditemukan, pilih avatar yang menunjukkan bahwa itu shareit dari laptop. Perhatikan gambar


g.      Setelah di pilih, akan diminta memasukkan password. Masukkan password yang ada di shareit laptop, perhatikan gambar.

Disebelah tulisan password ada 8 bintang, dan disamping 8 bintang ada simbol mata. Anda bisa klik simbol mata tersebut untuk mengetahui password yang otomatis ada pada shareit laptop yang pertama kali di install
  





h.      Kemudian setelah terkoneksi, maka tampilannya menjadi seperti ini



Disana terdapat 6 kotak yang masing-masing ada keterangan di bawahnya sesuai dengan apa 
yang akan dikirimkan ke laptop. Contoh,  Jika ingin mengirim foto maka pilih kotak yang 
pertama dan begitupun seterusnya. 
i.      Jika sudah selesai proses pemindahannya dari hp android ke laptop, untuk melihat dimana file yang dikirimkan itu berada, Anda bisa melihatnya di File Received, dengan meng-klik tanda panah ke bawah pojok kanan atas dan pilih File Received. Maka Anda akan dibukakan folder lokasi dari file yang diterima.




1.       
   2. Menggunakan Flashdisk OTG

Jika ingin lebih mudah lagi serta lebih cepat, gunakan cara kedua ini. Anda cukup membeli flashdisk yang sudah support USB OTG (On The Go). Flashdisk jenis ini biasanya memiliki 2 jack. Satu jack ke HP atau smartphone, satu jack lagi ke laptop.

Perlu diketahui, Jika ingin menggunakan cara ini maka HP atau Smartphone Anda dipastikan harus sudah mendukung fitur USB OTG. Jika belum, maka flashdisk tidak bisa terbaca oleh HP.

Memindahkan file dengan cara seperti ini sangatlah mudah. Perhatikan langkah-langkah berikut ini.

Pertama, jack OTG dari flashdisk dimasukkan ke dalam port USB HP atau port yang biasa buat charger HP. Maka, otomastis hp atau smartphone akan mendeteksi keberadaan flashdisk tersebut dengan menampilkan notifikasi pop up pada layar hp.

Kedua, buka file manager di hp android Anda dan jika ada partisi baru, maka itulah partisi dari flashdisk Anda.

Ketiga, pilih file yang ingin di pindahkan ke laptop. Akan tetapi prosesnya pindahkan dulu file ke flashdisk dengan cara copy file tersebut lalu pastekan di dalam partisi flashdisk.

Keempat, lakukan eject flashdisk lewat pop up yang muncul pada notifikasi hp android Anda.

Kelima, untuk memindahkan file ke laptop lepas dulu flashdisk dari hp. Kemudian tancapkan pada port USB laptop. Dan lakukan copy paste seperti biasa.

Nah, itukah cara mudah memindahkan file dari Smartphone ke Laptop atau bisa sebaliknya. Cara yang dilakukan tetap sama, hanya arah transfer file nya saja yang berbeda.

Demikian pembahasannnya, semoga bermanfaat. Terima kasih

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Info Dandika - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template | Distributed By: BloggerBulk
Proudly powered by Blogger